Kunjungan Studi Tiru Madrasah Istiqlal Jakarta ke MINASI

Jakarta (Humas MIN 14) --- Sebanyak 12 guru dan tenaga kependidikan Madrasah Istiqlal Jakarta melakukan kunjungan ke MIN 14 Al-Azhar Asy-Syarif pada Rabu, 23 Agustus 2023. Kunjungan ini merupakan kegiatan studi tiru yang bertujuan untuk melihat dan mempelajari dari dekat sistem pembelajaran, kurikulum, program unggulan, dan berbagai prestasi dan kegiatan belajar mengajar MIN 14 Al-Azhar Asy-Syarif.

Kunjungan Madrasah Istiqlal Jakarta ini terdiri dari Direktur Madrasah Istiqlal (Moch. Taufiqurrahman, M.A), Kabag Keuangan, Kepegawaian, dan Humas (Kasmudi, M.Pd), Kabag TU & Umum (Edhi Prayitno, M.Si), Kabag Penjaminan Mutu (Muhamad Alwi, M.Pd), Kepala Madrasah Aliyah (Asep Marpu, S.Pd.I), Kepala Madrasah Tsanawiyah (Erni Kurniasih, M.Pd), Kepala Madrasah Ibtidaiyah (Mastiah, S.Pd), Kepala Raudhatul Athfal (Zatiah Lestyani, S.Pd.I), Kepala Kelompok Bermain (Ema Mardiah, S.Pd), Kepala Istiqlal Boarding School (Taufik, S.HI), Konsultan Kurikulum (Ismail Nur, Lc., M.Ag), dan Pembina Asrama.

Kunjungan rombongan diterima langsung oleh Kepala Madrasah Ru'yat Ismail, Lc., M.Hum, ketua komite madrasah Irham Ramdani, S.A.P., M.Pd., para koordinator, dan perwakilan guru dan tenaga kependidikan MIN 14 Al-Azhar Asy-Syarif di ruang pertemuan lantai 2.

Dalam paparan sambutan selamat datangnya, Kepala Madrasah Ru'yat Ismail mengatakan bahwa MIN 14 Al-Azhar Asy-Syarif dalam mengelola dan mendukung program unggulan yang meliputi sertifikasi Tahfidz Al-Qur'an, lingkungan berbahasa Arab dan Inggris, dan kurikulum Al-Azhar Mesir menggunakan strategi yang mengacu kepada visi dan misi madrasah, keseriusan dan kerjasama seluruh guru dan tenaga kependidikan, dan juga dukungan penuh dari komite madrasah untuk mengawal pembelajaran dalam meraih prestasi akademik dan non akademik.

"Selain itu, strategi dan inovasi madrasah juga tidak lepas dari input siswa, pendampingan tim dan kerjasama yang baik dari pihak internal dan eksternal Madrasah," tutur kepala madrasah.

Di sela-sela kunjungan, para rombongan juga mengobservasi dan melihat secara langsung proses kegiatan belajar mengajar di MIN 14 Al-Azhar Asy-Syarif di kelas 3C dengan guru pengampu ustadzah Latipah yang sedang melakukan kegiatan belajar mengajar Bahasa Arab.

Komentari Tulisan Ini

Iklan

Buku Panduan
-->